Bupati Samosir Dampingi Deputi Parekraf Kemenkomarves Survey Lokasi Event Aquabike World Championship

    Bupati Samosir Dampingi Deputi Parekraf Kemenkomarves Survey Lokasi Event Aquabike World Championship

    SAMOSIR-Deputi Bidang Koordinasi Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Kemenkomarves Odo RM. Manuhutu bersama Bupati Samosir Vandiko Timotius Gultom, ST melakukan survey dan monitoring homologasi persiapan Event Aquabike World Championship di Pelabuhan Ambarita

    Survey dan monitoring tersebut juga dihadiri Direktur Marketing InJourney Maya Watono, kepala KSOPP Danau Rijaya Simarmata, Asisten II Hotraja Sitanggang, SAB Lamhot Nainggolan, Kadis Dikpora Jhonson Gultom, Kadis Perhubungan Laspayer Sipayung , Selasa (4/4/2023).

    Deputi Bidang Koordinasi Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Kemenkomarves Odo RM. Manuhutu dalam kesempatan tersebut menyampaikan, Event Aquabike World Championship direncanakan digelar di Danau Toba minggu pertama November 2023.

    "Kita upayakan even ini akan berlangsung sesuai rencana dan sesuai dengan arahan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Republik Indonesia, bahwa tahun ini harus ada lagi even Internasional di Danau Toba, ”ujar Odo RM. Manuhutu

    Bupati Samosir Vandiko Timotius Gultom, ST menyampaikan Pemerintah Kabupaten Samosir sangat mendukung pelaksanaan even kujuaran dunia ini. Tentunya, akan semakin mengenalkan Danau Toba ke seluruh dunia, dan memberi efek positif terhadap perekonomian masyarakat , ”sebutnya

    Sementara itu, Direktorat Jenderal Perhubungan Darat Kantor Kesyhbandaran dan Otoritas Pelabuhan Penyebarangan (KSOPP) Danau Toba menyampaikan kesiapannya untuk ikut serta menyukseskan even Internasional di Danau Toba, ”ujar Rijaya Simarmata melalui sambungan selulernya, (Karmel)

    samosir
    Karmel

    Karmel

    Artikel Sebelumnya

    Bersama Wakil Bupati Samosir, Bupati Vandiko...

    Artikel Berikutnya

    Gelar Rakor Lintas Sektoral Kesiapan OPS...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Lake Toba, North Sumatra: A Natural Wonder and Cultural Gem
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Kapolri Sebut Pengamanan Nataru Akan Dilakukan 141.443 Personel
    Bantu Pencegahan Penyakit Kaki Gajah, Babinsa Kuala Kencana Dampingi Petugas Kesehatan Pada Saat Survey dan Pengambilan Sampel Darah

    Ikuti Kami